Jumat, September 21, 2012

Persiapan Perjalanan Kereta Api

Adakalanaya kita menggunakan sarana transportasi kereta api dalam perjalanan baik untuk keperluan formal maupun untuk traveling. Perlu ada persiapan yang baik agar dalam perjalanan dapat sesuai dengan yang direncanakan.  Mulai dari pemesanan tiket hingga hal-hal kecil penunjang kelancaran dalam perjalanan. Berikut beberap tips yang bisa dipertimbangkan dalam persiapan perjalanan kereta api.

Pemesanan Tiket Kereta Api
Saat ini layanan kereta api di Indonesia jauh lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya dimana banyak kemudahan dan peningkatan kenyamanan yang diperbaiki, seperti pemesanan tiket yang bisa dilakukan jauh hari bahkan pada hari raya Idul Fitri kemarin tiket kereta api bisa di pesan H-90 atau sembilan puluh hari sebelum hari H.  Jadi jika ingin menggunakan kereta api terutama pas akhir pekan atau hari libur ada baiknya pesan jauh hari sebelum kehabisan. Karena untuk kelas bisnis dan eksekutif telah dikenakan kuota 100% artinya jumlah penumpang sama dengan jumlah tempat duduk. Untuk pemesanan tiket bisa di lakukan tidak hanya di loket reservasi stasiun tetapi juga dapat pula dilakukan di kantor pos,supermarket tertentu, maupun tempat pembayaran online lainnya baik untuk tiket eksekutif,bisnis maupun ekonomi.  Untuk pemesaran tiket di luar reservasi stasiun tetap diperlukan penukaran tiket di stasiun, jadi jika tidak terburu-buru pastikan juga menukarkan tiket sebelum hari keberangkatan agar lebih tenang pada hari keberangkatan tinggal berangkat saja. Saat ini dalam pemesanan tiket diperlukan identitas diri seperti KTP, SIM atau identitas lainnya, hal ini diperlukan pada saat masuk pintu penumpang stasiun akan dicocokkan antara nama di tiket dengan identitas. Hal ini juga sebagai pertimbangan kenapa kita jangan sampai membeli tiket lewat calo yang pada akhirnya tiket kita tidak bisa kita gunakan karena tidak sesuai dengan identitas.   Pastikan juga tiket mudah dijangkau pada saat pemeriksaan misal taruh saja di saku atas.

Persiapan Perbekalan Perjalanan Kereta Api
Jika kita merencanakan bepergian untuk jangka waktu tertentu misalnya membutuhkan bekal pakaian, ada baiknya mempertimbangkan jumlah pakaian yang dibawa dengan kebutuhan. Disamping itu saat ini hampir semua orang membawa gadget dalam perjalanannya minimal ponsel, pastikan baterai sudah terisi penuh sehingga anda tidak kebingungan jika ada hal darurat ternyata gadget pas ngedrop kehabisan baterei.  Hal ini terutama dilakukan untuk tiket kelas ekonomi dan bisnis. Sementara untuk kelas eksekutif hal ini biasanya tidak perlu dikhawatirkan karena sudah ada stop kontak di setiap samping tempat duduk.  Hal lain yang perlu dipertimbangkan jika anda ingin menghemat biaya anda juga dapat membawa makanan dan minuman sendiri, karena harga makanan dan minuman di atas kerata api untuk sebagian orang relatif lebih mahal jika dibanding dengan membawa bekal sendiri.

Demikian tips persiapan perjalanan kereta api, semoga dapat membantu menambah wawasan bagi yang ingin menggunakan jasa kereta api.

Rabu, September 12, 2012

Teringat Cara Packing Ransel Carrier

Aku masih ingat saat diksar adanya materi packing atau pengepakan ke tas carrier atau ransel.  Ternyata materi packing yang merupakan salah satu materi persiapan pendakian ini bermanfaat walau aku sudah lama sekali tidak melakukan pendakian. Setiap kali akan bepergian terutama yang membutuhkan ransel,travel bag maupun koper aku selalu teringat tips packing walaupun tidak mesti semua bisa diterapkan.
Sekarang aku mencoba menulis kembali cara-cara packing ransel / carrier:

  • memasukkan matras ke ransel
Tips ini tidak mesti bisa dilakukan, tergatung besar carrier dan juga kebutuhan. Alasan memasukkan matras ke ransel biasanya supaya carrier / ransel terlihat lebih rapi tidak 'pating pletot'. Disamping itu untuk menambah perlindungan barang bawaan terutama di saat  hujan. Tips ini lebih tepat digunakan untuk carrier berukuran besar dan tidak sering membutuhkan matras dalam perjalanan.
  • memasukkan barang ke kantong plastik
Barang-barang seperti baju, buku atau barang lain yang butuh perlindungan terhadap air sebaiknya di bungkus plastik terlebih dahulu sebelum dimasukkan ke dalam ransel carrier.
  • peletakan barang terberat di atas
Peletakan barang terberat di atas dimaksudkan untuk mengurangi beban pinggul yang akan menambah berat langkah. Jadi fokus beban akan mengumpul di pundak sehingga perjalanan dengan carrier akan terasa lebih nyaman.
  • keseimbangan ransel carrier
Untuk memberikan rasa nyaman dalam perjalanan usahakan agar dalam pengepakan dapat seimbang antar sisi kanan dan kiri.
  • memaksimalkan ruang dalam carrier
walaupun sudah memasukkan matras ke ransel sehingga carrier terlihat rapi bukan berarti melupakan memaksimalkan ruang dalam carrier. Pastikan tidak ada sela maupun ruang yang tidak bermanfaat. Dapat pula barang di isi barang misalnya nasting diisi perlengkapan makanan. 
  • pengurutan barang sesuai waktu pemakaian
sebagai pertimbangan lain dapat pula susunan pengepakan perlu mempertimbangkan susunan barang yang segera dipakai ditempatkan di paling atas begitu sebaliknya.
  • barang darurat diletakkan di luar
barang-barang darurat seperti ponco / jas hujan, P3K atau obat-obatan dapat di tempatkan di luar bagian ransel atau di kantong-kantong ransel sehingga memudahkan untuk pengambilan.

Selamat mencoba tips cara packing ransel carrier yang benar di atas.