Minggu, Oktober 21, 2012

Cara Transfer Pulsa Simpati Secara Aman

Adanya kemungkinan beberapa permasalahan dalam transfer pulsa khususnya simpati, ada baiknya perlu kehati-hatian dalam melakukan transfer pulsa simpati. Berikut tips transfer pulsa simpati secara aman sehingga hal-hal yang merugikan bisa kita hindari. Banyak orang yang melakukan transfer pulsa simpati dengan cara Ketik: *858*nomor tujuan*nilai transfer# cara ini kadang gagal atau tidak berhasil. Cara lain untuk melakukan transfer pulsa simpati  baik ke simpati maupun kartu AS secara lebih aman adalah dengan melakukannya selangkah demi selangkah.



Cara Transfer Pulsa Simpati Secara Aman

Agar lebih aman dalam transfer pulsa simpati, pastikan dulu hal-hal berikut:
  • Si pengirim pulsa memiliki saldo yang cukup untuk transfer, bisa dicek dulu pulsanya.
  • Si penerima pulsa adalah dari kartu simpati (sekarang dapat juga kartu AS, seperti diketahui kartu AS masih dalam satu operator telkomsel)
  • Jangan lakukan tranfer dalam nilai cukup besar, bisa dicoba dulu dengan nilai transfer terkecil 10.000 
  • Gunakan tranfer pulsa hanya untuk keadaan darurat saja.

Cara Transfer Pulsa Simpati

Seperti di awal artikel bahwa transfer pulsa dapat dilakukan dengan perlangkah tidak langsung diketikan seluruh pesan kemudian OK/call. Disamping untuk memastikan apa yang kita ketik telah benar, juga dilakukan sekaligus untuk mengetes kualitas koneksi pada saat transfer pulsa. Urutan langkahnya sebagai berikut:
  • Ketik: *858#, tekan OK atau Call. Akan muncul pesan 'Silahkan pilih layanan yang anda inginkan': 
  • Ketik: 2 tekan OK untuk pilihan transfer pulsa. Muncul pesan 'Silahkan memasukkan nomor tujuan yang anda transfer pulsa:  
  • Ketik: nomor tujuan misal 08123456789 kemudian OK (ganti dengan nomor tujuan yang ingin anda kirim pulsa). Muncul pesan 'silahkan masukkan jumlah plusa yang ditransfer':
  • Ketik: Misal 10000 (bisa diganti sesuai kebutuhan dengan kelipatan 10000, misal 20000), tekan OK. Muncul 'Anda akan mengirimkan pulsa:Rp.##### ke nomor 08********* ? biaya Rp. 800). Sebagai catatan kemungkinan biaya transfer dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan operator, nilai Rp.800 adalah biaya transfer pada saat artikel ini dibuat.
  • Ketik: 1 untuk setuju, tekan OK. Dan jika berhasil maka pulsa telah tertransfer.  Silahkan cek saldo si pengirim dan di penerima. 
Demikian tips cara transfer pulsa simpati ke simpati maupun as secara aman, so tak perlu khawatir untuk transfer pulsa ya.

Tidak ada komentar: